$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

Pemkot Binjai soal Jemaat Gereja Dibubarkan Paksa: Tempatnya Kurang Pas

INDONESIAKININEWS.COM -  Jemaat Gereja Mawar Sharon (GMS) dibubarkan paksa saat ibadah di Kelurahan Setia, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binja...



INDONESIAKININEWS.COM - 
Jemaat Gereja Mawar Sharon (GMS) dibubarkan paksa saat ibadah di Kelurahan Setia, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai. 

Pemkot Binjai menilai keberadaan tempat ibadah tersebut kurang pas.

Kepala Dinas Kominfo Kota Binjai, Sofyan Siregar mengatakan pihaknya akan melakukan musyawarah untuk menyelesaikan persoalan pembubaran ibadah tersebut. 

Hanya saja, ia menilai jika lokasi tempat ibadah itu kurang pas karena berada di lingkungan yang mayoritas umat Islam.

"Poinnya kita akan melakukan musyawarah mufakat, intinya Pemerintah Kota Binjai tidak ada membatasi tempat peribadatan, tapi mungkin tempatnya itu kurang pas karena lingkungannya banyak Islam," katanya kepada detikSumut, Rabu (31/5/2023).

Selain lokasi yang kurang pas, ternyata lokasi tersebut tidak memiliki izin sebagai rumah ibadah. Sehingga pihaknya akan mencari solusi atas hal itu.

"Kemudian izinnya pun bukan izin rumah ibadah, dan itu yang akan kita carikan solusinya dalam waktu dekat," ucapnya.

Sebab, sepengetahuan Sofyan, izin lokasi tersebut merupakan izin usaha. Bukan izin rumah ibadah seperti gereja, vihara maupun masjid.

"Karena sepengetahuan saya, izinnya itu izin usaha, dia rumah ibadah bukan tempat ibadah," ujarnya.

Sofyan selanjutnya menjelaskan bedanya rumah ibadah dan tempat ibadah.

"Beda dia rumah ibadah dengan tempat ibadah, rumah ibadah itu gereja, vihara, masjid, kalau rumah ibadah, kalau tempat ibadah itu kalau saya Islam di rumah saya juga bisa ibadah, itu namanya tempat ibadah," imbuhnya.

S: detik


Name

Baerita,3,Berita,23965,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1002,Kesehatan,29,Nasional,23001,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: Pemkot Binjai soal Jemaat Gereja Dibubarkan Paksa: Tempatnya Kurang Pas
Pemkot Binjai soal Jemaat Gereja Dibubarkan Paksa: Tempatnya Kurang Pas
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjFGzIwETmihcqDosi8iPTU2xXbsKdG6-gFKt9ltdMT4OsbZpXb_wbIXj7ItWGhKXFnvb9gtIljHMsGVPl2kjqf6KFqE_dDWInwQwqlSzSHeq073Q0wr9sGtpe6om4ajWUBSgD9l4n3z3ORRgiCf1BXN8-HRVW2crEMnquhmagk6iBVO9ZicBnmoUV_LQ/w640-h360/ilustrasi-gereja_169.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjFGzIwETmihcqDosi8iPTU2xXbsKdG6-gFKt9ltdMT4OsbZpXb_wbIXj7ItWGhKXFnvb9gtIljHMsGVPl2kjqf6KFqE_dDWInwQwqlSzSHeq073Q0wr9sGtpe6om4ajWUBSgD9l4n3z3ORRgiCf1BXN8-HRVW2crEMnquhmagk6iBVO9ZicBnmoUV_LQ/s72-w640-c-h360/ilustrasi-gereja_169.jpeg
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2023/06/pemkot-binjai-soal-jemaat-gereja.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2023/06/pemkot-binjai-soal-jemaat-gereja.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy