$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

6 Fakta Jemaat Gereja Dibub*r P*ksa Warga Saat Ibadah di Binjai

INDONESIAKININEWS.COM -  Jemaat Gereja Mawar Sharon (GMS) dibubarkan warga saat beribadah di sebuah bangunan ruko di Kelurahan Setia, Kota B...



INDONESIAKININEWS.COM - Jemaat Gereja Mawar Sharon (GMS) dibubarkan warga saat beribadah di sebuah bangunan ruko di Kelurahan Setia, Kota Binjai. Aksi pembubaran itu dilakukan puluhan warga dengan menggelar unjuk rasa.

Warga menuntut agar tidak ada pelaksanaan ibadah di ruko tersebut karena dinilai bertentangan dengan peraturan bersama menteri terkait rumah ibadah. Kini, keputusan soal di mana jemaat GMS akan beribadah ada di tangan Pemkot Binjai.

Dirangkum detikSumut, Jumat (2/6/2023), berikut beberapa fakta terkait pembubaran jemaat GMS di Binjai pada 19 Mei 2023:

1. Lokasi Ibadah adalah Ruko dengan Izin Usaha

Kepala Dinas Kominfo Kota Binjai, Sofyan Siregar menyebutkan lokasi yang dibubarkan warga tersebut bukan rumah ibadah. Berdasarkan izin, lokasi itu memiliki izin usaha.

"Karena sepengetahuan saya, izinnya itu izin usaha, dia rumah ibadah bukan tempat ibadah," ujarnya ketika dikonfirmasi, Rabu (31/5/2023).

Lokasi yang dijadikan tempat ibadah oleh jemaat tersebut merupakan warung kopi dengan dua lantai. Di mana di lantai satu warung kopi, sedangkan lantai dua dijadikan tempat ibadah.

"Jualan kopi, lantai dua, jadi itu sewa, iya (ruko) seperti tempat jualan kopi lah di atasnya dijadikan tempat ibadah," ucapnya.

2. Lokasi Ibadah Jemaat GMS Dinilai Kurang Pas

Kepala Dinas Kominfo Kota Binjai, Sofyan Siregar mengatakan pihaknya akan melakukan musyawarah untuk menyelesaikan persoalan pembubaran ibadah tersebut. Hanya saja, ia menilai jika lokasi tempat ibadah itu kurang pas karena berada di lingkungan yang mayoritas umat Islam.

"Poinnya kita akan melakukan musyawarah mufakat, intinya Pemerintah Kota Binjai tidak ada membatasi tempat peribadatan, tapi mungkin tempatnya itu kurang pas karena lingkungannya banyak Islam," katanya kepada detikSumut, Rabu (31/5/2023).

3. Massa yang Bubarkan Warga Lingkungan 1

Pdt Janes Q Padang yang merupakan perwakilan Kristen di Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Binjai, mengatakan warga yang membubarkan ibadah tersebut merupakan warga Lingkungan 1 Kelurahan Setia. Sekitar 40-an warga berunjuk rasa saat jemaat GMS sedang beribadah.

"Warga sekitar yang mengatasnamakan mereka warga Kelurahan Setia Lingkungan I, ketika mereka datang aksi damai atau unjuk rasa ke tempat," kata Pdt Janes Q Padang kepada detikSumut, Kamis (1/6/2023).

Saat warga unjuk rasa, Janes dipanggil oleh pihak Dinas Kesbangpol Binjai untuk datang ke lokasi. Saat itu, warga mempersoalkan tentang keputusan bersama menteri mengenai rumah ibadah.

"Kebetulan kita dipanggil oleh Kesbangpol Binjai, ada pihak kepolisian, ada lurah, jadi ketika kita di sana utamanya tuntunan mereka kenapa tidak sesuai dengan keputusan bersama menteri 90 pengguna 60 tanda tangan lingkungan," ucapnya.

4. Jemaat GMS Baru Beribadah di Lokasi

Janes mengatakan jika jemaat GMS baru belakangan ini beribadah di lokasi itu. Karena ruko itu juga baru selesai dibangun.

"Kalau berapa lamanya, mungkin baru-baru ini karena ruko ini baru juga," kata Janes.

Ruko yang digunakan sebagai lokasi ibadah tersebut merupakan milik salah satu jemaat GMS.

"Ruko itu kan pemiliknya jemaat mereka," ucapnya.

5. Jemaat GMS Tetap Beribadah di Lokasi Pasca Pembubaran

Janes menyebutkan jemaat GMS juga tetap melaksanakan ibadah di lokasi yang didemo oleh warga sekitar.

"Tetap di situ (beribadah pasca kejadian)," sebutnya.

Personel kepolisian berjaga selama jemaat GMS beribadah. Hal itu dilakukan agar tidak ada keributan seperti beberapa waktu yang lalu.

"Sejauh ini kita dengar pihak kepolisian mengamankan biar tidak ada keributan," ujarnya.

6. Wali Kota Binjai Beri Keputusan dalam Waktu Dekat

Setelah masalah ini mencuat, FKUB dan bersama beberapa pihak terus melakukan rapat untuk membahas hal itu. Pembahasan mengenai pembubaran itu melibatkan semua unsur.

"Pada waktu kita rapat baik di kantor dewan, camat, Kesbangpol, di Balai Kota, dan Aula Wali Kota, kita berkata supaya pemerintah bisa mengambil jalan keluar dan kita memberikan masukan jika ini perlu duduk bersama," sebut Janes.

Pada rapat terakhir yang diikuti oleh Wali Kota Binjai, tokoh-tokoh agama memberikan rekomendasi dan masukan kepada Wali Kota Binjai. Rekomendasi tersebut yang akan menjadi pertimbangan Wali Kota Binjai untuk membuat keputusan dalam waktu dekat.

"Wali Kota, Wakil Wali Kota dan Sekda yang hadir di situ mengatakan dengan rekomendasi dan masukan-masukan tokoh agama ini kami akan membuat keputusan tentang hal ini dalam waktu dekat," ucapnya.

S: detik


Name

Baerita,3,Berita,23965,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1002,Kesehatan,29,Nasional,23001,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: 6 Fakta Jemaat Gereja Dibub*r P*ksa Warga Saat Ibadah di Binjai
6 Fakta Jemaat Gereja Dibub*r P*ksa Warga Saat Ibadah di Binjai
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhlwMY38LT8Vx3XaTtqzEq5WEExSgfv3h89tO5v_MS-LCCGxsynAiJ39BB4DnOPYnNlr2JpDdlzOhG8LgOVJtmZOBUdqZm2DUXrscSq1xODOEOylDjSdGthtz-NS_IyjRzmVx6bKIXXvyU4PoQnxRoItbf3olkM31b6udjWja4A8PUJchygcSdpotY4XA/w640-h480/puluhan-warga-berunjuk-rasa-lalu-membubarkan-paska-jemaat-gereja-yang-sedang-beribadah-di-binjai-sumut_43.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhlwMY38LT8Vx3XaTtqzEq5WEExSgfv3h89tO5v_MS-LCCGxsynAiJ39BB4DnOPYnNlr2JpDdlzOhG8LgOVJtmZOBUdqZm2DUXrscSq1xODOEOylDjSdGthtz-NS_IyjRzmVx6bKIXXvyU4PoQnxRoItbf3olkM31b6udjWja4A8PUJchygcSdpotY4XA/s72-w640-c-h480/puluhan-warga-berunjuk-rasa-lalu-membubarkan-paska-jemaat-gereja-yang-sedang-beribadah-di-binjai-sumut_43.jpeg
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2023/06/6-fakta-jemaat-gereja-dibubr-pksa-warga.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2023/06/6-fakta-jemaat-gereja-dibubr-pksa-warga.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy