INDONESIAKININEWS.COM - David Ozora bercerita bahwa ia sempat bertemu Gus Dur dalam mimpinya. Nong Andah mengatakan, cerita itu disampaikan...
INDONESIAKININEWS.COM - David Ozora bercerita bahwa ia sempat bertemu Gus Dur dalam mimpinya.
Nong Andah mengatakan, cerita itu disampaikan David Ozora beberapa saat ketika terbangun dari komanya.
Meski David Ozora kesulitan bicara, dengan nafas tersenggal-senggal dan suara terbata-bata, ia menyampaikan mimpi pertemuan dengan Gus Dur itu kepada ayahnya, Jonathan Latumahina.
"Kamu itu jagoan. Jagoannya jagoan," ujar Jonathan Latumahina sembari mengusap wajah David Ozora, seperti dikutip Kilat.com dari Instagram @nongandah, Minggu, 10 April 2023.
Jonathan Latumahina kemudian bertanya mengenai apa yang disampaikan Gus Dur kepada David Ozora dalam mimpinya.
"Ketemu ngomong opo? (Ketemu ngomong apa?" tanya Jonathan dengan lembut.
"Ojo ngorok terus. (Jangan mendengkur terus)," jawab David terpatah-patah, membeberkan ucapan Gus Dur kepadanya.
Saat dibangunkan Gus Dur dalam mimpinya, David Ozora menjawab "oke".
"Terus?" tanya Jonathan lebih lanjut.
"Kata Gus Dur tenanan yo. (Kata Gus Dur, beneran ya!)," jawab David Ozora
Nong Andah menambahkan dalam keterangan Instagramnya bahwa David Ozora adalah sosok yang kuat.
"David, beneran kamu itu jagoan, kuat dan hebat seperti kata ayahmu," tulisnya.
"Ini moment ketika david cerita ke ayahnya bahwa dia mimpi ketemu Gus Dur. Ini waktu awal2 david terbangun dari komanya," kata dia.
Nong Andah menyebut, David Ozora sangat tegang ketika menceritakan mimpinya tersebut. Ia juga terharu menyaksikan video itu.
"David cerita kalo ia dibangunkan Gus Dur dan diminta jangan ngorok terus (maksudnya tidur terus). Waktu menceritakannya david tegang dan benar2 sepenuh jiwa raga sampai emosi gitu."
"Jow mendengarkan sambil menenangkannya, Masya Allah nangis deh aku nonton videonya," tandas Nong Andah.
S: kilat.com