INDONESIAKININEWS.COM - Sekelompok pemuda yang sedang membangunkan sahur di kawasan Subang, Jawa Barat dibuat geger dengan sosok yang berjo...
INDONESIAKININEWS.COM - Sekelompok pemuda yang sedang membangunkan sahur di kawasan Subang, Jawa Barat dibuat geger dengan sosok yang berjoget di jendela kamar hotel.
Video sosok yang joget di jendela kamar hotel itu pun bahkan viral di media sosial.
Dalam video tampak sekelompok pemuda yang sedang membangunkan sahur sembari membawa sejumlah peralatan.
Kegiatan itu mendadak menjadi heboh ketika melihat sosok berjoget seperti tidak mengenakan busana.
Operational Manager hotel Freddy Reigen menerangkan kejadian itu terjadi pada 18 April 2022.
"Terjadi sekitar jam 2 atau 3 dini hari," kata Freddy seperti dikutip TribunnewsBogor.com dari Tribun Jabar.
Menurut Freddy, sosok yang berjoget di jendela itu berada di kamar hotel nomor 202.
Katanya, aksi sosok berjoget tersebut sudah direncanakan.
Pasalnya satu hari sebelumnya, tamu di kamar 202 itu sempat memberi uang saweran pada sekelompok pemuda yang membangunkan sahur.
"Cerita dari security kami, pada dini hari sebelumnya dia bertemu dengan rombongan yang membangunkan saur dan meminta pada mereka jika besok bangunkan sahur dengan yel-yel yang seperti di video itu, nah besoknya ternyata dituruti permintaan tamu kami itu, dan tamu kami joget, lalu nyawer ke rombongan yang bangunkan sahur itu," katanya.
Freddy mengatakan sosok yang berjoget di jendela kamar hotel tersebut bukan perempuan.
Sosok yang berjoget pun tidak telanjang, melainkan mengenakan baju daster.
"Nah untuk tampilan telanjang itu tidak benar, itu laki-laki 3 orang dan yang satu mengenakan daster perempuan berwarna kulit jadi terlihat seperti telanjang," katanya.
Sosok yang berjoget di jendela kamar hotel Subang tak lain adalah Reinaldi Agist atau karib disapa Gisel.
Gisel tak sendiri, ia bersama dua temannya di kamar tersebut.
"Mereka bukan warga Kabupaten Subang melainkan warga dari Kabupaten Karawang," kata Kapolres Subang, AKBP Sumarni.
Mereka bertiga ke Subang untuk kepentingan bekerja sebagai make up tata rias.
"Jadi mereka datang ke Subang ada keperluan pekerjaan makeup warga disini," katanya.
Atas tindakannya itu, tiga pemuda tersebut sudah menyampaikan permintaan maaf.
"3 Pemeran pemuda di video tersebut sudah minta maaf dan berjanji tak akan mengulanginya lagi" katanya.
Sementara Gisel mengaku menyesal telah berjoget di jendela kamar hotel.
"Saya minta maaf pada warga Subang, saya menyesal atas adanya video viral tersebut, dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi,
yang ada di dalam video itu benar saya menggunakan baju berwarna peach, dan mereka berdua teman saya.
Saya benar-benar minta maaf kepada warga Kabupaten Subang di bulan ramadan ini kami minta maaf," katanya.
s; tribunnews.com