$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

Vladimir Putin Tantang Amerika dan NATO, Ejek AS dan Sekutunya Tak akan Mampu Hancurkan Rusia

INDONESIAKININEWS.COM -  Merasa di atas angin, Presiden Rusia Vladimir Putin sesumbar menantang Amerika Serika dan negara-negara NATO. Seper...



INDONESIAKININEWS.COM - Merasa di atas angin, Presiden Rusia Vladimir Putin sesumbar menantang Amerika Serika dan negara-negara NATO.

Seperti mengejek, Putin menyebut AS dan Sekutunya tak akan mampu hancurkan Rusia.

Pernyataan bernada ejekan itu disampaikan Putin dalam pidato di depan pemerintahannya, Rabu 16 Maret 2022. 

Tak hanya itu, Putin juga menegaskan Barat ingin mengubah Rusia menjadi negara ketergantungan yang lemah.

Menurut Putin, Barat telah melanggar integritas teritorialnya dan ingin memisah-misahkan Rusia melalui cara sesuai keinginan mereka.

“Jika Barat berpikir Rusia bakal terbelah atau mundur, mereka tak mengetahui sejarah dari rakyat kami,” kata Putin dilansir dari Al-Jazeera.

“Di balik pembicaraan munafik dan tindakan hari ini dari apa yang disebut kolektif Barat adalah tujuan geopolitik yang bermusuhan. Mereka hanya tak menginginkan Rusia yang kuat dan berdaulat,” katanya.

Putin mengakui akibat sanksi yang diberikan Barat dan sekutunya, inflasi dan pengangguran akan meningkat di Rusia.

Selain itu perubahan struktural ekonomi juga akan perlu dilakukan.

Namun, Putin menjanjikan bakal memberikan dukungan dan bantuan kepada keluarga dengan anak.

Ia juga mengatakan Barat sebenarnya telah menyatakan Rusia mengalami kegagalan atas sanksi karena konflik di Ukraina.

Tetapi, menurut Putin, konflik tersebut hanya menjadi dalih bagi Barat untuk menjatuhkan sanksi tersebut.

“Barat bahkan tak ragu untuk menyembunyikan tujuan mereka untuk menerusak seluruh ekonomi Rusia, setiap rakyat Rusia,” katanya.

Putin juga menegaskan dirinya siap berdiri untuk membicarakan status netral Ukraina.

“Pertanyaan prinsip dari negara kami dan dunia adalah status netral di Ukraina, demiliterisasi dan denazaifikasi. Kami siap dan akan membicarakannya sebagai bagian dari negosiasi,” ujar Putin.

Ancam Warga

Presiden Rusia Vladimir Putin dengan tegas juga  mengecam warganya yang memberikan dukungan kepada negara-negara Barat.

Putin menyebut mereka sampah dan pengkhianat.

Putin mengklaim bahwa Barat sedang mencoba untuk menolak segala hal tentang Rusia.

Menurutnya, semua warga Rusia yang mendukung Barat perlu disingkirkan dari masyarakat.

"Rakyat Rusia akan selalu dapat membedakan patriot sejati dari sampah dan pengkhianat, dan dapat memuntahkannya seperti lalat yang secara tidak sengaja terbang ke mulut mereka," kata Putin dalam pidatonya seperti dikutip New York Times.

Lebih lanjut, Putin yakin bahwa memurnikan masyarakat dari orang-orang seperti itu akan memperkuat negara, solidaritas, kohesi, dan kesiapan untuk menanggapi setiap tantangan.

Putin juga mengecam propaganda media Barat yang membuat seolah-olah Rusia adalah pihak yang paling buruk.

Ia melihat saat ini tidak ada lagi objektivitas dalam penyampaikan berita secara global.

"Kampanye informasi yang belum pernah terjadi sebelumnya telah diluncurkan, melibatkan jaringan sosial global dan semua media Barat, yang objektivitas dan independensinya ternyata hanya mitos," lanjut Putin.

Dalam kesempatan tersebut Putin menegaskan bahwa perjuangan Rusia saat ini dilakukan untuk kedaulatan negara dan masa depan anak-anak Rusia.

Sikap keras Putin jauh berbeda dengan menteri luar negerinya, Sergey Lavrov.

Satu hari sebelumnya, Lavrov dengan terbuka menyatakan bahwa Rusia melihat harapan bahwa kompromi dengan Ukraina dapat dicapai untuk mengakhiri perang.

Putin menggambarkan perang Ukraina sebagai bagian dari bentrokan eksistensial dengan Amerika Serikat.

Putin juga meyakini bahwa perang ini akan membuka pintu menuju tindakan yang lebih keras di dalam negeri dan bahkan lebih banyak agresi di luar negeri.

s; tribunnews.com


Name

Baerita,3,Berita,23969,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1002,Kesehatan,29,Nasional,23005,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: Vladimir Putin Tantang Amerika dan NATO, Ejek AS dan Sekutunya Tak akan Mampu Hancurkan Rusia
Vladimir Putin Tantang Amerika dan NATO, Ejek AS dan Sekutunya Tak akan Mampu Hancurkan Rusia
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgaqSL7CEUZuCYBrpF86CX6a_0PTnYCXsEL9KK8e1yLo8C3QkVude2oa0sEnEu4-uBk88c55hSGEgLkv04x3T00ekQVPUtKLTfDkCd1J_Kp73x_L1ET_18E1PyfQ3lJ1eE4fuXzl-9f_QjUVTihbpHntTGrATwYRFUsJ3oSAkXeL4jK18_jf7VbEIcALQ/w640-h360/24b7e95d6c81a23b4316ff0b78f09e09.webp
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgaqSL7CEUZuCYBrpF86CX6a_0PTnYCXsEL9KK8e1yLo8C3QkVude2oa0sEnEu4-uBk88c55hSGEgLkv04x3T00ekQVPUtKLTfDkCd1J_Kp73x_L1ET_18E1PyfQ3lJ1eE4fuXzl-9f_QjUVTihbpHntTGrATwYRFUsJ3oSAkXeL4jK18_jf7VbEIcALQ/s72-w640-c-h360/24b7e95d6c81a23b4316ff0b78f09e09.webp
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2022/03/vladimir-putin-tantang-amerika-dan-nato.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2022/03/vladimir-putin-tantang-amerika-dan-nato.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy