INDONESIAKININEWS.COM - Habib Rizieq Shihab akhirnya dibawa ke ruangan yang disiapkan untuk mengikuti sidang virtual. Dia memberontak dan m...
INDONESIAKININEWS.COM - Habib Rizieq Shihab akhirnya dibawa ke ruangan yang disiapkan untuk mengikuti sidang virtual. Dia memberontak dan mengatakan dirinya dipaksa, didorong, dan dihinakan.
"Baik, sudah ada Terdakwa, ya," ujar hakim saat melihat Habib Rizieq muncul di layar sidang virtual, Jumat (19/3/2021).
Sidang digelar secara virtual dan disiarkan lewat YouTube PN Jakarta Timur. Habib Rizieq sendiri mengikuti sidang secara virtual dari Bareskrim Polri.
"Saya didorong, saya tidak mau hadir. Saya sampaikan ke Majelis Hakim, saya tidak ridho dunia-akhirat. Saya dipaksa, didorong, dihinakan," ucap Habib Rizieq.
"Silakan duduk dulu, saya jelaskan," ujar majelis hakim memotong ucapan Habib Rizieq. Namun Habib Rizieq terus terlihat berdiri.
Majelis hakim kemudian menjelaskan alasan sidang secara virtual. Salah satunya adalah pandemi Corona.
Sebelumnya, sidang Habib Rizieq telah digelar pada Selasa (16/3). Namun majelis hakim memutuskan menunda sidang pembacaan dakwaan terhadap Habib Rizieq Shihab. Sebab, proses persidangan yang berlangsung virtual menuai protes dari tim kuasa hukum Habib Rizieq.
Awalnya Habib Rizieq melancarkan protes karena tidak dihadirkan langsung ke ruang sidang. Hakim lantas menskors sidang untuk memperbaiki kualitas audio.
Setelah itu, sidang dilanjutkan, tetapi protes masih disampaikan tim pengacara Habib Rizieq. Jaksa sempat ingin membacakan dakwaan lebih dulu. Pengacara Habib Rizieq lagi-lagi memprotes. Hakim pun memutuskan menunda persidangan.
"Sidang ditunda. Habib tetap di dalam tahanan, dan akan dibuka kembali pada Jumat, 19 Maret, jam 09.00 WIB," ujar ketua majelis hakim Suparman Nyompa dalam persidangan, Selasa (16/3).
Habib Rizieq Shihab kembali menyampaikan penolakan mengikuti sidang virtual saat hendak dibawa dari rutan pada Jumat (19/3). Habib Rizieq mempertanyakan mengapa dirinya dipaksa ikut sidang virtual.
"Kan saya tolak sidang online. Kok saya dipaksa begini?" ujar Habib Rizieq.
Pihak jaksa kemudian membawa paksa Habib Rizieq. Saat dibawa ke ruangan untuk sidang virtual, tangan Habib Rizieq terlihat dipegangi oleh seseorang.
s: detik.com