INDONESIAKININEWS.COM - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla atau JK berterima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan y...
INDONESIAKININEWS.COM - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla atau JK berterima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang kerap memberikan bantuan pengelolaan terhadap masjid.
Bahkan, JK menyanjung Anies yang sudah memberi bantuan Rp100 miliar setiap tahun untuk pengelolaan masjid.
Hal tersebut disampaikan JK usai mengukuhkan kepungurusan DMI wilayah DKI Jakarta baru di Gedung Balai Kota, Jakarta Pusat yang juga dihadiri oleh Anies Baswedan.
"Ucapan terima kasih kepada Pak Gubernur DKI karena Pemda DKI yang paling banyak memberikan bantuan pengelolaan mesjid di Indonesia ini secara provinsi," ucap JK, Rabu (17/3/2021).
"Jadi Rp100 miliar setahun diberikan hanya untuk membantu masjid, membantu imam, membantu pengelola-pengelolaan masjid dan sampai marbot masjid dibantu agar terjadi kelancaran," tambahnya.
Menanggapi hal itu, Anies menjelaskan, pihaknya memberikan bantuan untuk biaya operasional masjid besar di Jakarta sebanyak Rp2 juta perbulan, sedangkan masjid kecil diberikan bantuan Rp1 juta.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut berharap masjid di Ibu Kota nantinya bisa menjadi tempat yang ramah untuk beribadah, dan mendukung kegiatan keagamaan di DKI Jakarta.
"Begitu juga dengan para pekerja agama mereka mendapatkan bantuan Rp500.000. Jadi harapannya menjadi salah satu pendukung bagi kegiatan keagamaan, dan kita ingin semua merasakan perasaan kesetaraan di dalam kegiatan keagamaan di Jakarta," tandas Anies.
S:Indozone