INDONESIAKININEWS.COM - Akademisi Universitas Indonesia Ade Armando menyoriti aksi buruh yang akan mengepung Istana Merdeka atau Istana Neg...
INDONESIAKININEWS.COM - Akademisi Universitas Indonesia Ade Armando menyoriti aksi buruh yang akan mengepung Istana Merdeka atau Istana Negara yang menjadi kantor Presiden Joko Widodo. Ade Armando pun heran.
Ade Armando bertanya-tanya, siapa yang dibela pendemo, buruh atau ingin gulingkan Jokowi?
Hal itu diungkap Ade Armando dalam akun Twitternya @AdeArmando1. Ade Armando posting salah satu poster berjudul "Seruan Aksi Serbu Ibukota Jakarta". Di sana juga ada ajakan kepung Istana Negara, Kamis (8/10/2020) pukul 10.00 WIB.
"Ini beneran mau bela buruh atau mau gulingkan Jokowi ya?" kata Ade.
Ade pun memposting beberapa poster di Twitternya tersebut. Salah satunya gambar sosok yang bertanya soal arti Omnibus Law. Tapi jawaban dari peryanyaan itu nyeleneh "demo turunkan Jokowi.
"Ooooh jadi diluncurkannya UU Ciptakan Kerja adalah jalan untuk nurunin Jokowi? Faham, faham..." tulis Ade.
Dalam postingan sebelumnya, Ade pun menyebut Aksi Jogja Memanggil dengan tagar #JogjaMemanggil merupakan kedunguan tingkat dewa.
Sebab dalam aksi itu tagline yang dipakai untuk menurunkan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin.
Ade Armando posting salah satu poster Jogja Memanggil yang berwarna hitam.
Di poster itu tertuliskan aksi Jogja Memanggil menyatakan mosi tidak percaya. Lalu mereka menuliskan tutunkan Jokowi-Maruf Amin, cabut UU Cipta Kerja, bubarkan DPR dan bangun Dewan Rakyat.
"Ini sih Dungu tingkat dewa. Kalau tolak UU Cipta Kerja, tolak aja! Tapi kok jadi turunkan Jokowi? Bubarkan DPR? Bangun Dewan Rakyat? Siapa yang bikin?" tulis Ade, Kamis (8/10/2020) pagi.
Aksi Jogja Memanggil akan berlangsung hari ini dengan titik kumpul di bundaran Universitas Gajah Mada.
Sumber : suarajakarta