foto: muslimobsession INDONESIAKININEWS.COM - Ulama besar NU, KH Ahmad Mustafa Bisri atau Gus Mus angkat bicara terkait viralnya therm...
foto: muslimobsession |
INDONESIAKININEWS.COM - Ulama besar NU, KH Ahmad Mustafa Bisri atau Gus Mus angkat bicara terkait viralnya thermo gun yang disebut bisa berdampak buruk bagi otak.
Alat pengukur suhu yang ‘ditembakkan’ ke dahi itu marak dilakukan sebagai bagian dari protokol pencegahan Covid-19.
Ramai-ramai soal thermo gun itu pertama kali diutarakam ekonom Ichsanuddin Noorsy di media sosialnya yang menyebut alat itu berbahaya karena bisa merusak sel dalam otak.
Ramai dibicarakan di media sosial, memantik perhatian Gus Mus ikut berkomentar. Ia mengatakan, seorang ahli ekonomi sebaiknya bicara seputar ekonomi. Di luar itu serahkan saja pada ahlinya.
“Yang ahli ekonomi, bicara ekonomi sajalah. Tak usah bicara kesehatan atau teknik,” kata Gus Mus dalam cuitannya di Twitter.
Sebelumnya, ujaran Ichsanuddin Noorsy seorang ahli ekonomi bukan ahli kesehatan menghebohkan publik.
Ia mengungkap bahaya termometer tembak di salah satu video ketika ia mengobrol bersama Helmy Yahya melalui kanal Youtube.
Potongan video tersebut dengan cepat tersebar luas di media sosial.
Banyak publik yang telanjur percaya meski akhirnya beberapa ahli kesehatan bahkan Pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 membantah statement Ichsanuddin Noorsy.
Sumber: kabarpolitik