foto: sindonews INDONESIAKININEWS.COM - Satuan Tugas COVID-19 Tana Toraja, Sulawesi Selatan, mengumumkan pasien 03 asal Kelurahan Bomb...
foto: sindonews |
INDONESIAKININEWS.COM - Satuan Tugas COVID-19 Tana Toraja, Sulawesi Selatan, mengumumkan pasien 03 asal Kelurahan Bombongan, Kecamatan Makale, dinyatakan sembuh. Pasien itu sebelumnya positif terinfeksi Corona (COVID-19).
Pasien 03 tersebut dinyatakan sembuh pada Sabtu (3/5) kemarin. Sebelumnya, dua pasien lainnya, yakni pasien 01 (Wakil Bupati Tana Toraja) dan pasien 02, sudah terlebih dahulu dinyatakan sembuh atau negatif Covid-19 pada Rabu (29/4).
Koordinator Posko Media Center Satgas COVID-19 Tana Toraja Berthy Mangontan mengungkapkan bahwa pasien itu telah dinyatakan sembuh setelah dua kali berturut-turut tes swab PCR hasilnya Negatif.
Pasien yang dinyatakan sembuh dari Corona ini telah dipulangkan ke rumah oleh pihak RSUD Lakipadada.
Berthy Mangontan menegaskan hasil tes swab dari pasien 03 ini telah diberikan oleh Balai Besar Laboratorium Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan pada Sabtu, (2/5).
Hasil yang diterima RSUD Lakipadada menunjukkan bahwa semua pasien pasien positif Corona di Tana Toraja dinyatakan sembuh.
"Dengan keluarnya hasil pemeriksaan Control Swab PCR pasien ketiga hari ini, dengan demikian terhitung hari ini tidak ada lagi pasien positif COVID-19 yang dirawat di RSUD Lakipadada," tutupnya.
Sumber: detik