INDONESIAKININEWS.COM - Agus Purnadi (40), lelaki asal ds. Gedangsewu kec. Pare kab. Kediri, nekat mencuri mie instan lantaran didera r...
INDONESIAKININEWS.COM - Agus Purnadi (40), lelaki asal ds. Gedangsewu kec. Pare kab. Kediri, nekat mencuri mie instan lantaran didera rasa lapar.
Tapi sial, aksinya dipergoki warga dan berujung berurusan dengan aparat Kepolisian Sektor Kota Banyuwangi.
Mie instan yang dicuri jumlahnya 19 bungkus.
Makanan kemasan tersebut dicuri Agus dari warung di RTH Taman Sritanjung yang berderet di Jalan Susuit Tubun kel. Kepatihan, kec. Banyuwangi kab. Banyuwangi.
Proses penangkapan, kata Kapolsekta Banyuwangi AKP Ali Masduki, berlangsung sekitar pukul 00.10 WIB.
Langkah cepat itu hanya selang 10 menit setelah polisi menerima informasi dari warga.
Kebetulan jarak Polsekta Banyuwangi dengan TKP terbilang dekat.
"Pelaku diamankan warga kemudian memberitahukan kepada aparat. Selanjutnya anggota mendatangi lokasi untuk mengamankan pelaku plus barang buktinya," ujar Ali Masduki, Rabu (29/4/2020) siang.
Pencurian yang diduga dilakukan Agus hanya berbekal sebuah obeng.
Alat inilah yang digunakan untuk mencongkel warung pedagang di RTH Sritanjung.
Saat kita interogasi pelaku bilang lapar, jelasnya.
Pemilik warung langsung terenyuh, dan menaruh iba terhadap pelaku.
Bahkan pemilik warung memberikan uang kepada pelaku agar tidak kelaparan lagi.
Sumber: akun fb eris riswandi