presiden jokowi saat peresmian jembatan Holtekamp di papua INDONESIAKININEWS.COM - Saat memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober la...
presiden jokowi saat peresmian jembatan Holtekamp di papua |
INDONESIAKININEWS.COM - Saat memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober lalu, Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah meresmikan Jembatan Holtekamp yang kemudian berubah nama menjadi Jembatan Youtefa di Jayapura, Papua.
Namun, belum genap satu minggu diresmikan, Jembatan Youtefa rupanya sudah makan korban.
Adalah Resfi Mulia Tasalong, remaja berusia 19 tahun, yang terjatuh ke laut dari jembatan yang menghubungkan Pantai Hamadi di Distrik Jayapura Selatan dengan Pantai Holtekamp di Distrik Muaratami.
Peristiwa nahas tersebut terjadi pada Jumat (1/11/19) malam.
Resfi diduga tenggelam usai jatuh ke laut saat berselfie.
Hal tersebut sebagaimana dikemukakan oleh Perwira Urusan Hubungan Masyarakat Humas Polres Jayapura Kota Inspektur Satu Jahja Rumra.
Kesimpulan itu didapat dari pengakuan para saksi yang menyebutkan bahwa korban tengah berselfie di pagar jembatan.
Ia menuturkan bahwa tim kepolisian segera menerjunkan personel ke TKP usai menerima laporan.
Namun sayangnya hingga kini, pencarian yang dilakukan belum membuahkan hasil.
"Setelah menerima laporan, Satuan Polairut Polres Jayapura Kota yang dipimpin Kasat Polair Iptu Dedy Wally bersama tim rescue Polair Polda Papua langsung melakukan pencarian," kata Rumra dilansir dari Jubi, Sabtu (2/11/19). "Hingga kini korban belum ditemukan dan tim masih terus melakukan pencarian."
Berdasarkan keterangan dari saksi yang merupakan teman korban, Resfi merupakan karyawan di salah satu bank.
"Korban jatuh ke laut di bawah jembatan, saat hendak melewati pagar jembatan menuju pinggir jembatan," jelas Rumra menambahkan.
Sementara itu, salah satu warga meminta agar pemerintah dan kepolisian setempat lebih memperhatikan keamanan di jembatan tersebut.
Misalnya dengan menertibkan warga agar tidak berhenti seenaknya untuk berselfie. Sebab selain menyebabkan kemacetan, warga yang berhenti juga bisa membahayakan keselamatan.
"Tertibkan saja seperti di ring road," kata Alfred Mante masih dilansir dari Jubi. "Selain untuk keselamatan warga, juga untuk mencegah terjadinya kemacetan jika warga seenaknya berhenti di jembatan itu."
S: wowkeren.com