Foto: Pengunjung Margo City berlarian saat gempa (detikcom) INDONESIAKININEWS.COM - Gempa kuat mengguncang sejumlah wilayah salah satu...
Foto: Pengunjung Margo City berlarian saat gempa (detikcom) |
INDONESIAKININEWS.COM - Gempa kuat mengguncang sejumlah wilayah salah satunya di Jakarta.
Gempa yang berasal dari sebelah barat daya Sumur, Banten ini berpotensi menimbulkan potensi gelombang tsunami.
"Potensi tsunami untuk diteruskan kepada masyarakat," demikian keterangan dari BMKG pada pukul 19.07 WIB, Jumat (2/8/2019).
Gempa ini terjadi di kedalam 10 Km. Gempa persisnya terjadi di lokasi 7.54 LS,104.58 BT.
"Atau di 147 Km Barat Daya, Sumur Banten," demikian keterangan BMKG.
Gempa Terasa Kencang, Pengunjung Mal di Depok Berhamburan Keluar
Gempa terasa kencang di Jabodetabek. Pengunjung mal di Depok berlarian keluar.
Pantauan detikcom di Margo City, Jumat (2/8/2019), pengunjung mal berhamburan keluar mal.
Orang-orang berteriak 'gempa'.
Di depan Margo City, orang berkerumun di pintu keluar.
Saat ini kondisi sudah berangsur normal.
Sumber: detik.com