IndonesiaKiniNews.com - Video yang merekam dua ibu-ibu adu mulut di food court Pujasera Lippo Puri Indah, Jakarta Barat, viral di media sos...
IndonesiaKiniNews.com - Video yang merekam dua ibu-ibu adu mulut di food court Pujasera Lippo Puri Indah, Jakarta Barat, viral di media sosial.
Dalam sebuah video yang beredar merekam suasana food court Pujasera Lippo Puri Indah.
Food court itu dipadati pengunjung yang sedang makan.
Banyak anak kecil juga yang berada di tempat tersebut.
Tak kecuali gadis yang kebingungan ketika mengetahui ibunya bertengkar dengan wanita lain di tempat tersebut.
Seorang bocah terlihat menarik-narik ibunya yang terus berteriak kepada wanita lain.
Ibu dari anak itu yakni wanita yang mengenakan pakaian berwarna merah muda.
Ia adu mulut dengan wanita berbaju ungu yang tepat berada di sampingnya sebelumnya.
Dua orang wanita ini bertengkar memperebutkan tempat duduk di tempat tersebut.
Tak terdengar jelas apa yang keduanya ucapkan hingga mengebrak meja.
Pengunjung lain yang terganggu meminta keduanya meninggalkan food court tersebut.
Aksi adu mulut itu tak berhenti hingga petugas keamanan mall melerai keduanya.
Beberapa kali wanita berbaju pink berusaha memukul lawan bicaranya.
Beruntung aksi itu dapat digagalkan orang di dekatnya.
Perkelahian itu sempat jadi pusat perhatian pengunjung mall.
Video perkelahian emak-emak di mall ini langsung beredar luas di media sosial.
Di antaranya yakni diunggah oleh akun Eris Riswandi di Facebook.
Tak diungkap kronologis kejadian tersebut.
Video itu juga tersebar luas di Twitter dan menjadi perbincangan hangat netizen, Kamis (31/5/2018).
Kerusuhan menegangkan di saat tahun politik. pic.twitter.com/B7pZXeCY4V— Untung Terus (@danedgustama) May 31, 2018
Duh gegara rebutan kursi jadi berantem kayak gitu.
Lain kali lebih bersabar ya buk, apalagi di bulan puasa.
Jangan lupa usai lebaran datang lagi, maaf-maafan ya.
sumber: tribunnews.com