IndonesiaKiniNews.com - Pembahasan soal keputusan presenter Rina Nose melepas jilbab tampaknya masih hangat di kalangan masyarakat. Terbukti...
IndonesiaKiniNews.com -Pembahasan soal keputusan presenter Rina Nose melepas jilbab tampaknya masih hangat di kalangan masyarakat.
Terbukti, masalah ini turut dibawa-bawa jamaah pengajian dai kondang ustad Abdul Somad.
Salah seorang jamaah pengajian Abdul Somad akhirnya menanyakan hal itu saat sang ustadz berceramah di Medan.
Hal itu tampak dalam video yang diunggah di youtube Kamis (16/11/2017).
“Tentang fenomena Rina Nose yang buka jilbab, alasannya tak ada yang berubah sama saya, sama saja. Bagaimana itu pak ustadz?” demikian bunyi pertanyaan yang dibacakan Abdul Somad.
“Rina Nose itu siapa?,’ tanya Abdul Somad heran.
Setelah diberitahu jika Rina Nose adalah seorang artis, ustad asal Riau ini pun sedikit bergurau.
“Itu yang hidungnya pesek? Saya kalu artis-artis jelek kurang minat membahasnya, apa kelebihan dia?” katanya yang disambut tawa jamaahnya.
Usai mengetahui alasan Rina Nose Melepas Jilbab karena tak ada yang berubah dalam dirinya, Abdul Somad pun memberikan jawaban yang sungguh menohok.
“Dia tidak merubah isi hatinya. Yang dia ubah cuma tampilan fisiknya. Yang berubah Casing-nya saja,’ katanya.
Ustadz Abdul Somad melanjutkan, “Islam itu ketundukan dan kepatuhan, hijrah ini harus total. Makanya kalau hijrah perbuatan dan ucapanmu juga hijrah,” ucapnya.
Berikut video lengkapnya:
Sumber: tribunnnews.com